Thursday, August 9, 2012

Fauzi Wibowo Sambangi Korban Kebakaran Warga Karet Tengsin Jakarta

Kedatangan Calon Gubernur Dki Jakarta ke Lokasi Karet Tengsin membuat kebanyakan warga terkejut. Korban Kebakaran Karet Tengsin ini tidak pernah mengira bahwa mereka bakalan kedatangan Calon Gubernur Dki Jakarta tersebut. Adapun kedatangan Foke ke lokasi ini adalah untuk meninjau daerah yang beberapa hari lalu tertimpa musibah kebakaran. Foke pun berjanji akan segera memberikan fasilitas umum kepada warga karet tengsin.

Tetapi anehnya pada kesempatan ini, Foke malah mempertanyakan apakah warga Korban kebakaran Karet Tengsin ini sudah punya pilihan pada Pemilukada Dki Jakarta putaran kedua? Ia lalu Mengatakan "Sekarang Loe Nyolok siapa? Kalo Nyolok Jokowi Mah Bangun di Solo aja Sana".

Ungkapan atau statement Foke tersebut menurut saya sangatlah tidak cocok keluar dari mulut seorang calon Gubernur. Sepertinya Foke tidak mau mengubah gaya nya yang dinilai banyak orang bak gaya seorang jagoan. Padahal pada pemilukada Dki Jakarta Foke jelas jelas keok dari pesaing utamanya Jokowi-Ahok.

Menurut saya, kedatangan Foke untuk menyambangi Warga Karet Tengsin juga sudah bisa dimasukkan ke dalam kategori Kampanye Terselubung. Bukan tanpa alasan saya mengatakan demikian, Sebab pada kesempatan tersebut Foke jelas-jelas bertanya kepada warga mengenai pilihan mereka di putaran kedua nanti. Oleh sebab itu Panwaslu Dki Jakarta harus segera mengusut dan menindak pelakunya secepat mungkin.

Warga Jakarta yang sudah pintar pasti sudah mengantongi nama pilihan Calon Gubernur Dki Jakarta jauh jauh hari sebelumnya. Jadi jelas saja model kampanye seperti apa juga yang disuarakan oleh calon Gubernur yang bakalan maju ke Putaran kedua nantinya tidaklah berpengaruh kepada pilihan mereka. Apalagi sekarang ini beredar dengan sangat kencang Kampanye Sara yang dilakukan oleh salah satu pasangan calon Gubernur untuk menyerang pasangan calon gubernur lainnya.

Nah bagi warga jakarta, anda sudah lihat dan rasakan bagaimana Jakarta selama 5 tahun belakangan ini? Masih mau macet di jalan selama berjam-jam ketika akan berangkat ke kantor atau kemana saja? masih mau merasakan air got yang tergenang selama banjir melanda jakarta? Masih mau melihat kemiskinan yang semakin bertambah di jakarta? Andalah penentu Jakarta untuk 5 tahun kedepannya, Jadi Jangan Sampai Salah Pilih ....

Lihat Videonya di bawah ini :




1 comments:

Pisau Karet said...

turut berduka cita atas musibah kebakaran